MAMUJU,– Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang ke-20, Kepala Bagian (Kabag) Persidangan Sekretariat DPRD Musra Awaluddin mewakili Sekwan menghadiri rapat persiapan rangkaian kegiatan HUT Sulbar di Rumah Jabatan (Rujab) Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar.
Rapat yang berlangsung pada Senin malam 09/09/24 yang dipimpin oleh Asisten III Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, Amujib dan dihadiri oleh beberapa kepala OPD, serta panitia pelaksana kegiatan. Fokus utama rapat tersebut adalah merumuskan berbagai kegiatan yang akan digelar dalam rangka menyemarakkan HUT Sulbar ke-20, serta memastikan persiapan berjalan dengan lancar.
Dalam rapat tersebut, Kabag Persidangan menyampaikan Persiapan Teknis terkait pelaksanaan Paripurna yang merupakan rangkaian kegiatan yang akan diselenggarakan pada HUT Sulbar ke-20 yang dilaksanakan di DPRD Sulawesi Barat, serta siap mendukung penuh terhadap seluruh rangkaian kegiatan Khususnya pada Kegiatan Paripurna istimewa dalam rangka HUT sulbar. “Kami siap berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh pihak untuk menyukseskan perayaan HUT Sulbar yang ke-20 ini Khususnya Rangkaian Paripurna Istimewa Peringatan HUT Sulbar.” ungkap Kabag Persidangan.
Lanjut beliau menjelaskan terkait kondisi Ruang Rapat Paripurna Gedung Baru DPRD Sulawesi Barat Pasca Rehabilitasi yang merupakan tempat pelaksanaan Paripurna istimewa tersebut.
“Ruangan Paripurna saat ini berbeda dengan ruangan paripurna gedung yang lama, gedung yang lama dapat memuat kapasitas 1000 lebih tamu undangan, namun untuk kondisi Ruangan Paripurna Pasca Rehabilitasi hanya memungkinkan menampung kurang lebih 400 orang” ujar beliau.
Asisten III Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, Amujib yang memimpin rapat ini juga menekankan pentingnya koordinasi antar semua pihak untuk memastikan acara dapat berjalan dengan baik, mulai dari persiapan teknis, pengamanan, hingga publikasi kegiatan kepada masyarakat.
Beberapa agenda utama yang akan dilaksanakan dalam rangkaian HUT Sulbar ke-20 antara lain Paripurna Istimewa dalam peringatan HUT Sulbar, pameran pembangunan, pentas seni dan budaya, Sulbar expo, hingga kegiatan sosial yang melibatkan masyarakat luas.
Dengan partisipasi aktif dari berbagai elemen masyarakat, diharapkan peringatan HUT Sulbar kali ini dapat berlangsung meriah dan penuh makna, serta menjadi ajang untuk memperkuat persatuan dan kebanggaan terhadap Provinsi Sulawesi Barat.(Ars/am)