MAMUJU– Untuk meningkatkan minat baca masyarakat Sulawesi Barat (Sulbar), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Sulbar memberikan layanan informasi kepada masyarakat.
Salah satu layanan informasi yang diberikan adalah menyediakan Layanan Perpustakaan Keliling di lokasi Car Free Day (CFD) di Area Jl. Arteri Mamuju, Minggu 28 Januari 2024. Layanan ini diprogramkan akan berlangsung setiap Minggu.
Masyarakat Sulbar khususnya yang berdomisili di Mamuju sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Satu armada mobil perpustakaan yang berisi koleksi buku-buku baru yang menarik diserbu masyarakat yang sedang berada di lokasi CFD .
Sekretaris DPKD Sulbar, Hartati Zainuddin mengatakan, kegiatan itu bertujuan meningkatkan indeks literasi masyarakat.
”Harapannya, dengan adanya Layanan Perpustakaan Keliling di CFD ini, minat dan budaya baca masyarakat Sulbar bisa terus meningkat,” kata Hartati.
Selain itu, diharapkan memperluas jangkauan layanan perpustakaan. Sehingga, lebih banyak masyarakat Sulbar berkunjung dan mengakses bahan bacaan yang tersedia di Gedung Layanan Perpustakaan Sulbar. (rls/am)